Kamis, 15 November 2012

Agar Rumah Tetap Nyaman

Fungsi rumah sebagai tempat tinggal menjadikan kesehatan rumah sebagai suatu keharusan untuk selalu dijaga agar rumah tetap nyaman untuk ditempati.

Berikut adalah beberapa tips agar kesehatan dan kenyamanan rumah tetap terjaga:

1. Agar rumah sehat, hal pertama yang harus diperhatikan adalah adanya Sirkulasi Udara dan Cahaya yang cukup. Kondisi rumah yang selalu dalam kondisi tertutup akan membuat udara dalam rumah pengap dan lembab, sehingga bakteri-bakteri yang ada akan dapat terus berkembang.
Biasakanlah untuk membuka jendela lebar-lebar setiap pagi. Jendela berfungsi sebagai pintu masuk cahaya dan udara. Dengan Sirkulasi udara yang maksimal dan pencahayaan alami dari sinar matahari yang masuk melalui jendela bisa membuat bakteri-bakteri yang ada di dalam rumah mati dan akan membuat kondisi rumah tidak pengap dan udara menjadi segar.
Selain itu bisa juga dengan menanam pohon peneduh atau tanaman hias di halaman rumah anda. Selain untuk mempercantik rumah, hal ini akan membantu memproduksi O2 dan menyerap CO2 sehingga rumah menjadi lebih segar.

2. Teratur membersihkan rumah setiap hari. Dengan menyapu, mengepel dan membersihkan debu akan menjadikan kebersihan rumah tetap terjaga dan meminimalisir berkembangnya kuman yang menempel pada lantai atau perabotan rumah lainnya.

3. Biasakan untuk selalu mengembalikan dan meletakkan kembali barang yang telah kita gunakan ke tempat asalnya agar isi rumah tetap rapi dan teratur.

4. Selalu mencuci peralatan memasak dan piring sesegera mungkin setelah memasak atau makan untuk menghindari sisa makanan yang bisa dihinggapi lalat atau semut.

5. Mengganti seprei serta menjemur kasur secara teratur di bawah terik matahari untuk mencegah bakteri yang menempel pada kasur dan membuat tidur lebih nyaman.

6. Rutin membersihkan kamar mandi dengan menguras bak dan menyikat lantai kamar mandi serta toilet. Juga agar kamar mandi tidak terlalu lembab, berikan ventilasi atau gunakanlah exhaust fan sebagai penyedot udara pengap di kamar mandi.

7. Buanglah sampah setiap hari ke tempat sampah utama. Biasanya selain di luar rumah, kita juga menyediakan tempat sampah di dalam rumah, menumpuknya sampah di tempat sampah dalam rumah bisa menimbulkan bau tidak sedap dan mengundang serangga dan bakteri masuk.
diposkan oleh: Admin
artikel Agar Rumah Tetap Nyaman dibuat pada jam: 15.29

Tidak ada komentar:

Posting Komentar untuk Agar Rumah Tetap Nyaman